Login | Register Sunday, 28 Apr 2024  WIB

Artikel


Berikut Bukti Ilmiah Coklat Yang Membuat Langsing

13 April 2014 07:37
Coklat hitam mengandung lemak sehat yang mampu memperlambat penyerapan gula ke aliran darah anda. Selama ini mungkin cokelat hanya dianggap sebagai musuh utama bagi mereka yang sedang menurunkan berat badan. Sebab kandungan gulanya, dianggap sebagai pemicu utama dalam kegemukan. Akan tetapi sebuah penelitian pernah mengungkap bahwa makan cokelat sebenarnya bisa membantu menurunkan berat badan, asal tahu cara bagaimana makan coklat tersebut.

Seorang ahli saraf, Will Clower, Ph.D., pernah menjelaskan dalam sebuah bukunya, ia mengklaim bahwa cara makan cokelat yang tepat akan membuat Anda makan lebih sedikit dan hemat. Namun, bukan sembarang coklat, tapi coklat murni atau yang lebih lumrah dikenal dengan sebutan nama dark chocolate.

Will Clower, Ph.D., berpendapat bahwa mengudap cokelat 20 menit sebelum makan dan lima menit setelah makan siang juga malam mampu mengurangi hasrat makan hingga mencapai 50 %. Tampak begitu menjanjikan untuk jadi nyata. Namun meski bagaimana pun kita harus mengamini karena Ini merupakan penjelasan ilmiahnya.

Cokelat mampu mencegah pelonjakan gula darah bagi tubuh anda. Dalam sebuah penelitian yang pernah dilakukan University of L'Aquila di Italia disebutkan bahwa orang yang rutin makan sebatang cokelat hitam setiap sehari selama dalam kurun waktu 15 hari berturut-turut, berpotensi mengalami resistensi insulin atau kondisi yang menyebabkan diabetesnya akan berkurang sampai mencapai 50 persen.

Lemak Yang Sehat

Para pakar penyakit dalam dan penurunan berat badan, Sue Decotiis, M.D., menjelaskan, bahwa dark chocolate juga mengandung lemak sehat yang mampu memperlambat penyerapan gula ke dalam aliran darah.

Hal itulah yang kemudian bisa mencegah peningkatan produksi insulin secara drastis. Seperti diketahui, bahwa lonjakan insulin yang berada dalam tubuh terus menerus dan mampu mengubah gula menjadi tumpukan lemak di dalam sel. Jika kondisi tersebut dibiarkan secara kontinu,maka dapat menyebabkan resistensi insulin dan diabetes.Sesuai dengan yang kami lansir dari Women's Health Mag disana di jelaskan bahwa peningkatan produksi insulin akan berpotensi mematikan mekanisme pembakaran lemak pada tubuh dan akan membuat Anda cepat lapar hanya dalam beberapa jam saja setelah makan.

Selain itu, sebuah penelitian di Swiss juga menyatakan bahwa dark chocolate bisa mengurangi efek negatif stres. Peneliti dari University of Copenhagen itu menunjukkan bahwa cokelat berkhasiat mengurangi hasrat mengonsumsi makanan manis, asin dan berlemak. Namun anda harus memastikan juga, bahwa cokelat yang dikonsumsi adalah cokelat hitam yang mengandung 70 % kakao. Selamat Mencoba.

 



Share |

◄ Kembali ◄            ◄ Kirim Ke Teman ◄            ◄ Cetak Print ◄

 

Shopping Cart

No Items

Customer Service

Telepon :
Telp : 08112035689
WhatsApp : 08112035689
Instagram : @shoppinggarut

D'JIEUN TJOKLAT :
Jl. Otista No. 2 Pasawahan Tarogong Garut Jawa Barat
GEDOENG COKELAT :
Jl. Siliwangi No. 6 Garut Jawa Barat

E - Mail : sales@coklatgarut.com
Copyright © 2012 by inti media global, Coklat Garut. All Rights Reserved